Protected: Aadi (Nawal Al Zoghbi)
Jenis musik yang kusuka
Mungkin benar juga, bahwa adalah penting untuk mengenal diri kita sendiri sebelum bergerak menuju arena perjuangan hidup. Mengetahui kekuatan dan kelemahan diri akan memudahkan kita memilih strategi dalam mencapai sesuatu. Juga, dengan mengenal diri sendiri akan lebih mudah mengidentifikasi dengan siapa dan seperti apa jalinan harus dirajut.
Tapi seringkali kita tidak tahu persis, atau pura-pura tidak tahu siapa diri kita ini sesungguhnya. Bisa jadi kita malah bingung dengan kenyataan bahwa hal yang pasti dalam diri kita adalah ketidakpastian. Tapi bagaimanapun juga, menyangkut hal-hal prinsip dan penting, kita harus kenal diri kita (tanpa ada keharusan mempublikasikannya). Sedangkan hal-hal yang tidak penting kalau menurut saya ya terserah saja.
Salah satu hal kecil yang selalu membuat saya bingung adalah saat ditanya apa hobi saya. Maka ketika mengisi formulir yang ada kolom hobi, saya isi aja sekenanya, biasanya sih "mancing". Akhirnya saya menjadikan "mancing" itu sebagai "identitas" untuk hobi saya.
Sama halnya dengan jenis musik apa yang saya suka. Kenyataan bahwa saya bisa menikmati musik apapun membuat saya di satu sisi merasa sebagai orang yang adaptif, tapi di sisi lainnya merasa sebagai orang yang tidak punya karakter.
Setelah berusaha mempertebal garis batas preferensi musik yang agak kabur, akhirnya saya bisa menyimpulkan bahwa saya lebih suka musik yang menghentak, yang ngebit, yang patriotik, yang bikin suasana jadi semangat, yang seakan mengajak saya berlari dan terbang.
Preferensi tersebut banyak disuplai oleh lagu2 arab, india, dan lagu2 yang dominasi tabuhannya terasa. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada http://felinabranca.multiply.com/music yang telah membagi banyak lagu2 arab. Juga kepada http://jferreira.multiply.com/music yang membagi lagu2 wong fei hung.
Ini dia salah satu lirik favorit saya:
(Judul: Yama Alou, Artist: Nawal El Zoughbi)
ياما قالوا … ما يقولوا حبينا كده وهوينا كده و ملينا الدنيا غرام في غرام
ما يعيدوا آآه و يزيدوا ده اللي انا حاساه و اللي انا عيشاه في الحب يا ناس ولافي الاحلام
ياما قالوا … ما يقولوا حبينا كده وهوينا كده و ملينا الدنيا غرام في غرام
ما يعيدوا آآه و يزيدوا ده اللي انا حاساه و اللي انا عيشاه في الحب يا ناس ولافي الاحلام
قرب من قلبي اللي عشانك ياما غنى و غنى و بيحلم بلقاك يا حبيبي و لسه بيتمنى
قرب من قلبي اللي عشانك ياما غنى و غنى و بيحلم بلقاك يا حبيبي و لسه بيتمنى
روحي انا عمري انا … انا دايبه في حبك و هواك ده انت انا اه يا انا … انا منك وهوايا هواك
روحي انا عمري انا … انا دايبه في حبك و هواك ده انت انا اه يا انا … انا منك وهوايا هواك
على ناري آآه يا حبيبي بستنى كده و في قلبي كده اشواق تملى الدنيا بحالها
ح تجيني آآه تلاقيني الشوق دوب فيا و عذب و الحيره بتفظل على حالها
ياما قالوا … ما يقولوا حبينا كده وهوينا كده و ملينا الدنيا غرام في غرام
ما يعيدوا آآه و يزيدوا ده اللي انا حاساه و اللي انا عيشاه في الحب يا ناس ولافي الاحلام
Artinya kira2 begini:
Mereka selalu ngomong, biarin aja mereka ngomong
Bagaimana kita mencintai atau merasa mencintai satu sama lain
Dan membagi cinta kita dimana-mana di seluruh penjuru dunia
Mereka akan mengulangi lagi dan lagi
Ini semua adalah persaanku dan apa yang sedang aku lalui
Cinta ini lebih baik dari semua mimpi
Mendekatlah ke hatiku yang selalu bernyanyi untukmu
Aku yang bermimpi bertemu denganmu dan masih menginginkanmu
Jiwaku… umurku… kau penuhi dengan cinta
Kita adalah satu, aku tercipta darimu, cintaku adalah untukmu
Aku tidak punya kesabaran lagi, wahai cintaku
Untuk menunggu dengan cara ini, saat hatiku telah terisi
Perasaanku akan memenuhi seluruh dunia
Datanglah padaku, temui aku
Aku menderita karena rindu padamu
Dan kebingunganku selalu sama
Protected: Tidak Boleh Membawa Binatang ke Pesawat
friday 13, kok baru tahu ya?
Setiap gugus budaya sepertinya bisa dipastikan punya mitos-mitos, anggapan2 yang menyusup begitu saja ke dalam alam bawah sadar kita menembus brigade logika. Bahkan, walaupun kita tahu ketidakbenarannya, kita tetap tidak berani melanggarnya.
Orang2 barat menyebarkan mitos angka 13 sebagai angka sial, hingga banyak gedung tidak punya lantai ke-13 (diganti dengan lantai 12A). Entah karena pemilik gedung tak punya nyali memasang angka 13 atau agar tidak dihindari oleh calon penyewa. Kalau orang2 cina angka sial adalah angka 4. Di kita, katanya memakan pisang dempet nanti nakan kita jadi kembar siam, anak perawan kalau makan di pintu rumah akan susah dapet jodoh.
Rupanya beberapa mitos bisa ditemukan justifikasi rasionalnya. Seperti anak perawan tidak boleh makan di pintu, ya karena itu tidak sopan dan mereduksi daya tariknya. Ada juga mitos yang punya landasan religi, misalnya angka ganjil adalah angka yang bagus karena disukai Tuhan. Banyak juga hadist-hadist nabi yang menyebutkan hari baik untuk melakukan sesuatu dan hari yang kurang baik. Tapi yang pasti, banyak mitos yang lebih dari sekedar tidak masuk akal.
Friday 13! Saya baru tahu kalau ada mitos kengerian di tanggal itu. Informasi datang dari Jay Agashi, salah satu programmer saya. beberapa hal terjadi pada saya di friday 13, mungkin memang pembuktian kebenaran mitos, tapi menurut saya hanyalah sebuah kebetulan belaka. Saat itu adalah hari pertama mengerjakan sebuah proyek pengembangan sistem di pabrik susu bendera. Apa yang terjadi? Ternyata pekerjaan yang harus dikerjakan jauh lebih banyak dan lebih rumit dari yang diperkirakan (tetapi anggaran tidak bisa dinaikkan. he he he).
Itu sih gak masalah, takkan membuat gentar. Yang berat sekali melewatinya adalah saya salah makan di pabriknya susu bendera. Muntah-muntah terus sampai minggu, perut kejang2. Senin sudah agak lumayan. Eh, selasa, cairan tubuh terkuras oleh diare sampe malem dan akhirnya diajak makan oleh haryo di tiktok. Thx ya bos…
Hari ini? sepertinya lebih baik… i wish…
(jum’at adalah hari yang mulia)
kebahagiaan dari DEBU
agak lama juga gak aktif di friendster apalagi nulis blog…
hari ini iseng aja, saya hanya ingin berbagi senang karena ada orang asing yang gak kukenal minta add jadi temen di friendster namanya "saleem". ternyata dia dari grup musik debu.
di dunia friendster yang dan internet pada umumnya, siapa yang bisa menjamin bahwa dia benar2 saleem debu? siapa yang bisa menjamin bahwa nama yang tercatat di friendster dibuat oleh yang empunya? coba aja cari, banyak sekali orang yang mengaku sby, gusdur, dian sostro, dll. kita tidak dapat memastikan bahwa dia adalah benar orangnya kecuali kita membuktikan dengan konfirmasi langsung ke yang bersangkutan. (jadi silakan konfirmasi langsung ke iqbal apakah yang nulis ini bener2 iqbal. he he he)
memang rasionalitas dan emosi bagai air dan minyak yang susah ketemu
(tapi jadi enak kalau bersatu dalam semangkuk soto, he he). walaupun otak saya masih menolak kebenaran saleem, sebagai penggemar grup musik debu, seneng sekali menerima add request dari orang yang mengaku saleem debu. dan untuk itu, kadang saya merasa lebih baik terus dikelabuhi, setidaknya untuk seminggu ini, karena bisa jadi kebenaran akan membuat rasa senang sirna. soalnya, beban emosi karena mendapatkan sesuatu tidak sebanding saat harus melepaskannya.
saya sangat tahu bahwa dengan memasung rasionalitas akan menjadikannya lebih buruk bagi saya, tapi khusus untuk DEBU ini, tolong jangan salahkan saya. he he he.
sekali-kali boleh dong….
Wanita Cantik Sekali di Multazam
Wanita Cantik Sekali di Multazam
9 Februari 2006 22:51:38
Oleh : A. Mustofa Bisri
Di tengah-tengah himpitan daging-daging doa
di pelataran rumahmu yang agung
aku mengalirkan diri dan ratapku
hingga terantuk pada dinding mustajab-Mu
menumpahkan luap pinta di dadaku
Ku baca segala yang bisa ku baca
dalam berbagai bahasa runduk hamba dari tahlil ke tasbih,
dari tasbih ke tahmid, dari tahmid ke takbir,
dari takbir ke istighfar, dari istighfar ke syukur,
dari syukur ke khauf, dari khauf ke raja, dari raja ke khauf
raja khauf
khauf raja
raja khauf
khauf raja
sampai tawakkal
Tiba-tiba sebelum benar-benar fana melela dari arah Multazam
seorang wanita cantik sekali
masya Allah tabarakAllah !
Allah, apa amalku jikak kurnia
apa dosaku jika coba ?
Allah, putih kulitnya dalam putih kerudungnya
Indah sekali alisnya
Indah sekali matanya
Indah sekali hidungnya
Indah sekali bibirnya
Dalam indah wajahMu
Allahku, ku nikmati keindahan dalam keindahan
Di atas keindahan di bawah keindahan
Di kanan-kiri keindahan
Di tengah-tengah keindahan yang indah sekali
Allahku, inilah kerapuhanku ! tak kutanyakan kenapa
Engkau bertanya bukan ditanya kenapa
Tapi apa jawabku ?—ampunilah aku—tanyalah jua yang ku punya kini :
Allahku mukallafkah aku dalam keindahanMu ?
http://www.gusmus.net/page.php?mod=dinamis&sub=4&id=235
.
Dawai Asmara
Dawai asmara bergetar syahdu
Mengalunkan senandung rindu
Belaian mesra membuai jiwa
Tak terlukiskan bahagia
Hanyut dalam gelora cinta
Hanyut di dalam suka cita
Tenggelam dalam madu cinta
Tenggelam di dalam bahagia
Syair para pujangga mengabadikan cinta
Hati para dewasa pasti tersentuh cinta
Terkadang lembut dan manja
Cinta membuat terlena
Ada kala bergelora bak debur ombak samudera
Pesona cinta menggapai sukma
Menjanjikan sejuta indah
Terbit selera bertukar jiwa
Tuk menyemaikan benih cinta
Semoga putik kan berbunga
Semoga panggil kan berjawab
Kuingin hidup dengan cinta
Kuingin selalu bersamanya
(Sebuah lagu untuk sahabat yang akan menikah 1 oktober 2005, doakan semoga hamba segera menyusul ya…. )
Belajar menghitung…
Jumlah kursi di ruangan yang aku tempati saat ini = 14 buah.
Jumlah orang yang ada = 7 orang.
Jumlah botol aqua = 1 buah.
Jumlah air di dalam botol aqua tersebut = (1/10) * 600 ml = 60 ml.
Jumlah tombol keyboard yang sedang aku pakai = 84 buah.
Jumlah spanduk yang terlihat dari ruangan ini = 2 buah.
Jumlah sepatu yang aku pakai = 2 buah.
Jumlah mobil yang terlihat dari ruangan ini = 3 buah.
Jumlah orang gila yang lagi gak ada kerjaan = 1 orang.
Jika saat “memilih” telah tiba, maka….
Ya… pilih aja… Gitu aja kok repot….
Terus milih siapa? Ya Nur Mahmudi Ismail lah…
Kalau Gus Dur nyalon jadi walikota Depok, aku pasti milih dia…
<< Woalaah… kirain milih apa ya?? >>